Health

Mencari Cara Memutihkan Kulit Secara Alami? Simak di sini Langkahnya

By Natural Farm |

Penasaran dengan bagaimana cara memutihkan kulit secara alami? Terdapat beberapa cara yang bisa Anda lakukan. Hanya saja perlu diingat kalau cara ini perlu dilakukan secara konsisten dan tidak bisa membuat Anda mendapatkan hasil secara instan. Ini dia cara membuat kulit putih secara alami yang bisa Anda coba.

  • Pastikan Kebutuhan Tubuh akan Cairan Tercukupi

Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan minum banyak air putih supaya kebutuhan tubuh akan cairan Anda tercukupi. Sebab, selain membantu Anda terhindar dari dehidrasi, minum air yang cukup juga akan membantu menjaga kulit Anda tetap segar dan terawat.

  • Memakai Minyak Zaitun

Selain mencukupi kebutuhan tubuh akan air, cara lain yang dapat Anda coba untuk membuat kulit terlihat lebih putih adalah memakai minyak zaitun.

Minyak zaitun bisa membantu memutihkan kulit karena bisa mengangkat lapisan kulit yang sudah mati. Selain membantu memutihkan kulit, minyak zaitun juga bisa melembabkan kulit sehingga kulit Anda tidak akan terlihat kering dan juga kusam.

  • Rajin Mengkonsumsi Vitamin C

Cara memutihkan kulit secara alami berikutnya yang dapat Anda coba adalah rajin mengkonsumsi vitamin c. Anda bisa mendapatkan vitamin c dari buah-buahan seperti jeruk, pepaya, mangga sampai jambu biji.

Manfaat vitamin c bagi kulit adalah bisa membantu Anda untuk mengurangi keriput, mencegah kerusakan yang terjadi pada kulit, menunda terjadinya penuaan dini sampai membantu meningkatkan produksi kolagen.

  • Cegah Kulit Terkena Sinar Matahari Langsung

Menghindari matahari memang tidak mungkin untuk dilakukan terutama jika Anda adalah orang yang sering berkegiatan di luar rumah. Tetapi Anda tetap bisa melindungi kulit Anda dengan berbagai macam cara seperti memakai topi atau mengolesi kulit dengan tabir surya ketika sedang berada di luar rumah.

Melindungi kulit dari sinar matahari langsung bisa dibilang sangat penting untuk dilakukan. Karena sinar matahari juga mengandung radiasi sinar ultraviolet yang bisa membuat kulit Anda menjadi kusam serta menimbulkan rona yang tidak rata.

  • Rutin Melakukan Olahraga

Cara lain yang bisa Anda coba untuk membuat kulit terlihat lebih bercahaya dan putih adalah dengan rutin melakukan olahraga.

Ketika Anda rutin melakukan olahraga, kemampuan jantung untuk memompa darah akan meningkat. Sehingga, jaringan kulit bisa menerima nutrisi dan juga asupan oksigen dengan lebih lancar. 

Dengan begitu, kulit Anda juga akan menjadi terlihat lebih cerah dan juga lebih sehat.

  • Tidur Cukup

Tahukah Anda? Tidur ternyata juga efektif membantu kulit menjadi lebih sehat dan menjadi putih. Anda disarankan supaya tidur selama 7 jam setiap harinya.

Tidur yang cukup akan membantu tubuh membentuk kembali kolagen yang menjaga kesehatan serta kekencangan  kulit.

Sekian dulu informasi tentang cara memutihkan kulit yang dapat Kami bagikan pada Anda. Semoga kulit Anda terjaga selalu.

Share

Latest Articles

Ternyata Paracetamol Tidak Boleh Diminum dengan Beberapa Jenis Obat Ini, Wajib Tahu!

Tanda Tanda Perut akan Sixpack dan Contoh Latihan yang Efektif

Mana Lebih Baik, BCAA vs Creatine? Kenali Perbedaannya!

Nutrisi dan Makanan untuk Bulking agar Hasilnya Lebih Optimal

Ternyata Begini Cara Menaikkan Massa Otot Dengan Cepat!

Manfaat dan Rekomendasi Whey Protein untuk Diet Wanita

Article Category