Health

Mengenal Diabetes Melitus Untuk Mewaspadainya

By Natural Farm |

Apa Itu Diabetes Melitus?

Diabetes melitus adalah salah satu penyakit kronis yang berlangsung dalam jangka waktu panjang. Diabetes ditandai dengan tingginya kadar gula dalam darah. Karenanya tak jarang penyakit ini disebut pula sebagai penyakit gula atau kencing manis.

Normalnya gula di dalam darah diserap sel-sel tubuh untuk diubah menjadi energi. Dalam hal ini ada andil besar hormon insulin yang berperan dalam penyerapan dan sekaligus penyimpanan glukosa. Bila terjadi gangguan pada hormon insulin, maka ada risiko seseorang menderita diabetes. Lebih rincinya berikut beberapa kondisi seseorang dapat menderita diabetes:

  • Kurangnya produksi insulin oleh pankreas.
  • Kinerja hormon insulin terhambat karena pengaruh hormon lain.
  • Adanya gangguan respons tubuh terhadap insulin.

Singkatnya diabetes terjadi saat tubuh penderita tidak lagi mampu mengambil glukosa ke dalam sel untuk digunakan sebagai energi. Kondisi tersebut menyebabnya adanya penumpukan gula ekstra dalam aliran darah. Jika tidak terkontrol penyakit ini dapat menyebabkan kerusakan organ dan jaringan tubuh.

Jenis-Jenis Diabetes Melitus

Diabetes melitus dibedakan menjadi 2, yakni tipe 1 dan tipe 2. Berikut perbedaan keduanya:

  • Diabetes Melitus Tipe 1

Diabetes Melitus tipe 1 termasuk penyakit autoimun. Di mana sistem imun tubuh didapati menyerang dirinya sendiri. Pada penderitanya tubuh kehilangan kemampuan memproduksi insulin yang dibutuhkan dalam penyerapan glukosa.

  • Diabetes Melitus Tipe 2

Diabetes Melitus tipe 2 ditandai dengan kurangnya hormon insulin tubuh. Kondisi ini bisa disebabkan karena tubuh tidak membuat insulin dalam jumlah yang cukup. Penderita diabetes II juga bisa mengalami sel-sel tubuh kesulitan merespons insulin sebagaimana mestinya.

Gejala Diabetes Melitus

Mengingat penyakit diabetes sangat kronis, maka bersikap peduli dengan kesehatan diri menjadi kunci utama untuk tetap hidup sehat. Adapun diabetes dapat dikenali dari beberapa gejala yang muncul. Di mana gejala diabetes bisa muncul bervariasi bergantung dari tingkat keparahannya dan jenis diabetes yang diderita. Secara umum berikut beberapa gejala diabetes yang perlu diwaspadai:

  • Tubuh mudah merasa lelah atau kelelahan terus-menerus.
  • Adanya peningkatan rasa haus.
  • Adanya peningkatan frekuensi buang air kecil.
  • Pandangan mulai terganggu atau menjadi kabur.
  • Adanya infeksi pada tubuh terus-menerus misal pada gusi, kulit, atau vagina (untuk wanita).
  • Terjadi penurunan berat badan tanpa penyebab yang jelas.
  • Adanya keton dalam urine sebagai hasil sampingan pemecahan otot dan lemak saat hormon insulin tidak tersedia dalam jumlah cukup.

Jika Anda mendapati beberapa gejala di atas, maka harus segera memeriksakan diri ke dokter ahli. Hal ini agar penyakit diabetes melitus bisa segera dideteksi dan mendapatkan penangangan tepat. Penanganan tepat sejak dini dapat meningkatkan peluang untuk sembuh. Selain itu, penanganan dini juga dapat menekan risiko komplikasi penyakit diabetes yang mungkin terjadi.

Share

Latest Articles

Bersepeda Membakar Berapa Kalori? Yuk Cek Jawabannya!

6 Manfaat Pemanasan Sebelum Olahraga, Jangan Disepelekan!

4 Cara Pertolongan Pertama Pada Cedera Olahraga Paling Efektif!

5 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Efektif di Rumah!

Kenapa Tangan Sering Kesemutan? Cek Penyebab Utamanya!

Rekomendasi Suplemen dan Vitamin Peninggi Badan Anak

Article Category