Health

Obat Tradisional Asam Urat dan Kolesterol Apa Saja?

By Natural Farm |

Asam urat dan kolesterol tinggi termasuk dua gangguan kesehatan yang dapat diderita oleh orang tua maupun muda. Asam urat terjadi karena adanya penumpukan asam urat di area persendian hingga menyebabkan peradangan yang disertai rasa nyeri luar biasa. Sementara kolesterol tinggi seringkali disebabkan penumpukan zat berbasis lemak yang menyebabkan penurunan kesehatan jantung hingga stroke. Baik asam urat maupun kolesterol keduanya memiliki gejala sama, yakni rasa nyeri di dalam tubuh. Beruntungnya beberapa bahan alami dapat diracik menjadi obat tradisional. Kira-kira obat tradisional asam urat dan kolesterol apa saja? Berikut diberikan beberapa diantaranya yang perlu Kamu ketahui:

1. Kunyit

Kunyit adalah salah satu obat tradisional asam urat dan kolesterol yang memiliki sifat anti inflamasi. Sifat anti inflamasi tersebut membantu meredakan pembengkakan dan rasa nyeri asam urat. Warna kuning kunyit diketahui berasal dari kandungan kurkumin di dalamnya. Kandungan inilah yang berperan menguras asam empedu. 

Adapun kunyit yang diolah sebagai bumbu makanan juga bermanfaat bagi Kamu yang menderita kolesterol tinggi. Pasalnya kunyit memiliki sifat menekan pengaruh buruk dari adanya lemak jenuh yang masuk ke dalam tubuh.

2. Bawang Putih

Mengonsumsi bawang putih secara rutin dalam rentang waktu 1-3 bulan diklaim dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Hal ini karena sifat bawang putih yang mampu menghambat perkembangan aterosklerosis penyebab kolesterol tinggi.

Bawang putih juga disebut-sebut efektif membantu menurunkan tekanan darah. Sehingga baik untuk menjaga kesehatan jantung dan mencegah stroke.

3. Jahe

Obat tradisional asam urat dan kolesterol apa yang direkomendasikan berikutnya adalah jahe. Rempah ini diketahui mampu mengurangi rasa sakit yang disebabkan asam urat dan mengatasi peradangan.

Untuk mendapatkan manfaat jahe ini Kamu bisa merebus air dan 3 sdt jahe. Rebus sampai mendidih lalu minum secara rutin 3 kali sehari. Air rebusan jahe tersebut juga bisa digunakan untuk mengompres area yang bengkak. Caranya cukup rendam handuk bersih ke dalam air rebusan jahe lalu gunakan untuk mengompres area yang bengkak selama 15-30 menit.

Satu lagi obat alami asam urat yang perlu Kamu pertimbangkan adalah Natures Plus Jelatang yang kaya akan kandungan senyawa aktif dengan peran penting pencegahan dan pengelolaan penyakit kronis. Manfaat yang dijanjikan mulai dari membantu mengatasi asam urat, mengatasi peradangan dan sakit yang timbul, membantu melancarkan aliran darah ke seluruh tubuh yang pada umumnya terganggu pada penderita kolesterol tinggi, dan lain sebagainya.

Demikian beberapa obat tradisional asam urat dan kolesterol apa saja yang dapat dikonsumsi. Tentu lebih baik melakukan pencegahan daripada harus terlambat mengobati. Karenanya sebaiknya Kamu membiasakan pola hidup sehat mulai dari sekarang dan menjauhi beberapa faktor penyebab asam urat maupun kolesterol.

Share

Latest Articles

Ternyata Paracetamol Tidak Boleh Diminum dengan Beberapa Jenis Obat Ini, Wajib Tahu!

Tanda Tanda Perut akan Sixpack dan Contoh Latihan yang Efektif

Mana Lebih Baik, BCAA vs Creatine? Kenali Perbedaannya!

Nutrisi dan Makanan untuk Bulking agar Hasilnya Lebih Optimal

Ternyata Begini Cara Menaikkan Massa Otot Dengan Cepat!

Manfaat dan Rekomendasi Whey Protein untuk Diet Wanita

Article Category