Health

Sakit Perut Bagian Bawah, Atasi Permasalahan Ini dengan Cepat Dan Tepat

By Natural Farm |

Sakit perut bagian bawah merupakan salah satu permasalahan yang sering dialami oleh para kaum hawa terkhusus jika mendekati atau sedang masa menstruasi tiba. Hal ini sangat mengganggu tentunya, karena dapat menghambat kegiatan kita sehari – hari. Lalu bagaimana cara mengatasinya ? yuk sekarang kita kupas tuntas yah.

Sakit perut bagian bawah dengan cara mengatasinya

Sakit perut bagian bawah merupakan suatu keadaan yang sering kali ditandai dengan adanya kram atau bahkan rasa nyeri seperti ditusuk-tusuk dengan jarum. Keluhan ini bisa disebabkan oleh beberapa masalah mulai dari permasalahan yang ringan, seperti menstruasi, hingga permasalahan  berat, seperti batu ginjal ataupun kanker.

Dalam dunia medis, sakit perut bagian bawah juga dapat dideskripsikan sebagai permasalahan nyeri panggul. Rasa sakit ini dapat dialami oleh siapa saja, baik pada pria maupun wanita, namun dalam banyak kasus rasa sakit ini  lebih cenderung sering terjadi pada wanita.

Penyebab sakit perut bagian bawah ini dapat diakibatkan oleh banyak faktor,  Sakit perut bagian bawah ini yang biasanya terjadi pada wanita umumnya dapat berhubungan dengan organ reproduksi, seperti pada alat kelamin wanita, ovarium, rahim, serviks, atau tuba falopi. Adapun kemungkinan yang menyebabkan sakit perut bagian bawah ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor berikut:

  • Abrupsio plasenta, yaitu sebuah gangguan lain pada bagian plasenta saat wanita dalam kondisi hamil.
  • Endometriosis, merupakan sebuah jaringan di dalam dinding rahim yang tumbuh di luar rahim.
  • Fibroid, yaitu merupakan suatu keadaan dimana terjadi pertumbuhan jaringan non kanker di dalam rahim.
  • Selanjutnya faktor lainnya adalah terdapat gangguan pada serviks seperti infeksi, radang, atau kanker
  • Kemudian terjadi hamil di luar kandungan atau kehamilan ektopik.
  • Kanker rahim.
  • Keguguran.
  • Kista ovarium atau gangguan lain pada ovarium.
  • Ovulasi atau proses pembuahan.
  • Penyakit radang panggul.
  • Radang saluran tuba atau salpingitis.
  • Sakit perut akibat menstruasi.

Kemudian untuk penyebab lain yang umumnya dapat dirasakan baik oleh pria maupun wanita yang tidak berkaitan dengan organ reproduksi, biasanya ditimbulkan oleh karena terdapatnya infeksi pada organ non-reproduksi, seperti pada kandung kemih, tulang panggul, atau usus besar. Nah, sejumlah kondisi inilah yang dapat dialami oleh pria atau wanita. Berikut ini kemungkinan yang dapat  penyebabnya:

  • Batu ginjal.
  • Cedera.
  • Divertikulitis, yaitu merupakan suatu infeksi yang terjadi  pada satu atau lebih kantong kecil di saluran pencernaan.
  • Gangguan pada usus.
  • Infeksi yang terjadi pada ginjal.
  • Patah tulang pada panggul.
  • Penyakit Crohn, yaitu merupakan suatu kondisi radang usus kronis yang dapat memengaruhi lapisan saluran pencernaan.
  • Penyakit menular seksual seperti gonore atau sifilis.
  • Radang kandung kemih.
  • Radang usus buntu.

Setelah mengetahui apa saja yang menjadi penyebab terjadinya sakit perut bagian bawah sekarang kita akan membahas mengenai cara mengatasi sakit perut bagian bawah, untuk sakit perut bagian bawah yang masih masuk dalam toleransi sakit yang masih dikatakan normal kamu bisa melakukan beberapa hal untuk mengatasi gangguan tersebut. Hal tersebut dapat berupa :

1. Kompres air hangat

Cara ini merupakan salah satu cara yang bisa kamu gunakan untuk mengurangi rasa sakit pada perut bagian bawah, yaitu dengan cara meletakkan kantung atau botol yang telah diisi dengan air hangat pada punggung ataupun diatas perut. 

Air hangat dapat membantu dalam melancarkan peredaran darah dan dapat memberikan perasaan rileks, sehingga rasa nyeri perut bawah dapat berkurang.

2. Konsumsi jahe dan mint

Kedua bahan herbal ini mungkin sudah kalian kenal dan ketahui kandungan serta khasiat – khasiatnya, dari banyaknya khasiat yang dimiliki oleh kedua bahan ini diantaranya adalah dapat mengurangi rasa sakit perut bagian bawah setelah kalian mengkonsumsinya. 

Caranya pun cukup sederhana yaitu dengan menyeduh kedua bahan ini dengan air hangat dan bisa ditambahkan sedikit campuran madu untuk menambahkan varian rasa manis di dalamnya.

Diatas merupakan beberapa contoh bahan alami yang dapat digunakan sebagai obat sakit perut bagian bawah, akan tetapi jika dirasa rasa sakit tersebut sudah diatas batas toleransi maka segera menghubungi petugas kesehatan terdekat untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Sekarang pun sudah ada banyak obat alami yang bisa digunakan untuk mengatasi permasalahan sakit perut bagian bawah, salah satu obatnya kunjungi. naturalfarm.id.

Share

Latest Articles

5 Manfaat Pendinginan Setelah Olahraga dan Cara Melakukannya!

Obat Tradisional Asam Urat dan Kolesterol Apa Saja?

Bersepeda Membakar Berapa Kalori? Yuk Cek Jawabannya!

6 Manfaat Pemanasan Sebelum Olahraga, Jangan Disepelekan!

4 Cara Pertolongan Pertama Pada Cedera Olahraga Paling Efektif!

5 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Efektif di Rumah!

Article Category