Health

Serba-serbi Ekstrak Buah Tribulus terrestris: Manfaat dan Penggunaannya

By Natural Farm |

Apa Itu Tribulus terrestris?

Tribulus terrestris adalah tanaman berbunga dalam keluarga Zygophyllaceae, berasal dari daerah hangat maupun daerah beriklim tropis di Eropa selatan, Asia selatan, di seluruh Afrika, dan Australia. Tanaman ini dapat berkembang bahkan di iklim gurun dan tanah yang memiliki kondisi kesuburan yang buruk. Tribulus terrestris merupakan tanaman herbal yang tumbuh sekali dalam setahun yaitu pada musim panas di daerah beriklim dingin.

Apa Saja Manfaat Tribulus terrestris?

1. Meningkatkan hormon testosteron

Tribulus terrestris dapat meningkatkan produksi hormon testosteron secara alami. Hormon testosteron merupakan hormon yang berperan penting dalam proses pembentukan otot. Terutama bagi Anda yang berlatih intens. Secara khusus, Tribulus terrestris bukanlah prekursor dari testosteron. Namun tanaman herbal ini bertugas merangsang tubuh untuk tetap memproduksi hormon testosteron.

2. Meningkatkan gairah seksual

Keharmonisan rumah tangga biasanya dipengaruhi oleh gairah seksual yang tetap terjaga dari tiap pasangan. Nah, Tribulus terrestris merupakan satu dari sekian banyak cara ampuh untuk menjaga keharmonisan rumah tangga, yakni meningkatkan gairah seksual. Dalam sebuah penelitian, Tribulus terbukti meningkatkan aktivitas ereksi yang lebih baik dan mengendalikan gairah seksual dan tingkat kesuburan seseorang.

3. Pereda stres

Dalam pengobatan tradisional Cina, Tribulus terrestris telah banyak digunakan sebagai bahan herbal yang memiliki manfaat kesehatan. Selain di Cina, Tribulus terrestris telah lama dikenal dan digunakan sebagai tonik di India, untuk diambil efek diuretiknya yang efektif sebagai penenang dan meredakan stres. Jika Anda memiliki riwayat medis tertentu konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk mengetahui apakah suplementasi Tribulus terrestris aman bagi kesehatan Anda.

tribulus

Bagaimana Cara Mendapatkan Nutrisi Berbahan Dasar Tribulus terrestris?

Tribulus terrestris jarang ditemukan di Indonesia, oleh karena itu Natural Buddy bisa mendapatkannya dalam bentuk suplemen seperti pada Wellness Tribulus Stack 30 Capsules. Berikut adalah keunggulannya:

  • Setiap 1 kapsul mengandung 625 mg ekstrak Tribulus terrestris
  • Herbal Tribulus terrestris mengandung senyawa Saponin, dan dianggap berperan  atas manfaat kesehatannya.

Manfaat:

  • Membantu memperbaiki hasrat seksual dan performa seks
  • Membantu menstimulasi produksi sperma dan meningkatkan kualitasnya
  • Membantu menormalkan ovulasi pada wanita yang infertilitas
  • Meningkatkan mood, stamina dan energi

Artikel ini semoga dapat bermanfaat untuk Natural Buddy. Jangan lupa untuk pantengin terus website Natural Farm di www.naturalfarm.id dan Instagram Natural Farm di @naturalfarm.id. Happy Healthy Habits!

Sumber:

https://www.sehatq.com/artikel/mengenal-tribulus-terrestris-suplemen-herbal-peningkat-libid

Share

Latest Articles

Kenapa Tangan Sering Kesemutan? Cek Penyebab Utamanya!

Rekomendasi Suplemen dan Vitamin Peninggi Badan Anak

5 Cara Mengeluarkan Gas dalam Perut, Cepat dan Aman!

Kenali Penyebab dan Cara Memperbaiki Mood Wanita, Ampuh!

5 Penyebab Nyeri Dada Sebelah Kiri Bawah Payudara Dekat Tulang Rusuk

Apa Itu Sembelit? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya!

Article Category