Health

15 Makanan Penyebab Gendut

By Erwin |

Konsumsi makanan dan minuman yang berlebihan akan berpotensi menaikkan berat badan, serta terkena berbagai jenis penyakit seperti diabetes. Berikut 15 makanan penyebab gendut yang tidak boleh Anda konsumsi berlebihan.

Soda

Minuman bersoda yang banyak ditemui di mana-mana memang enak diminum apalagi ketika cuaca panas. Namun minuman bersoda memiliki kadar gula yang sangat tinggi sehingga tidak hanya akan membuat gendut, tapi juga berisiko diabetes.

Donat

Mengkonsumsi donat sekali-sekali tidak ada salahnya, namun jika sering akan dengan cepat menaikkan berat badan karena donat mengandung gula dan kalori yang sangat tinggi.

Permen

Kandungan gula pada permen bisa menaikkan risiko diabetes dan juga menaikkan berat badan. Tidak hanya itu, permen juga berisiko merusak gigi.

Kentang Goreng

Proses memasak kentang goreng yang biasanya melibatkan teknik deep frying membuat kentang goreng memiliki tingkat kalori yang tinggi dan bisa membuat gendut.

Es Krim

Selanjutnya di 15 makanan penyebab gendut adalah es krim yang terbuat dari susu dan mengandung gula yang cukup tinggi sehingga bisa menaikkan berat badan.

Susu Cokelat

Susu cokelat juga bisa membuat gendut karena berbeda dengan susu biasa, susu cokelat mengandung kadar gula yang jauh lebih tinggi.

Pizza

Pizza dengan berbagai toppingnya mulai dari daging, keju dan lain-lain membuat kadar kalorinya meningkat sehingga akan membuat berat badan naik dengan mudah.

Cokelat

Selanjutnya ada cokelat yang terasa sangat nikmat saat dikonsumsi, namun memiliki kadar kalori dan gula yang tinggi.

Kopi Instan

Sangat mudah membuat kopi instan karena tinggal menyeduhnya dengan air panas saja. Namun perlu diketahui bahwa kopi instan penuh dengan gula dan lemak sehingga bisa membuat gendut.

Keripik

Keripik kentang yang mudah ditemui bisa menjadi teman nongkrong yang mudah dan enak, namun keripik ini memiliki jumlah kalori yang tinggi dan membuat gendut.

Daging Olahan

Yang membuat daging olahan tidak disarankan untuk dikonsumsi secara berlebihan adalah minyak yang biasanya dipakai untuk memasaknya sehingga meningkatkan kadar kalori dan lemak.

Kacang

Kacang adalah teman bersantai yang banyak dipilih. Namun harus berhati-hati ketika makan kacang, jangan sampai berlebihan karena kandungan lemak dan kalorinya.

Makanan Cepat Saji

Berbagai menu makanan cepat saji seperti ayam goreng, hamburger dan lain-lain tidak disarankan untuk dikonsumsi dalam jumlah banyak karena jumlah kalori dan lemaknya yang tinggi.

Kue

Berbagai macam kue yang terasa nikmat dan manis memiliki kandungan gula yang sangat tinggi. Konsumsi kue yang berlebihan akan mengakibatkan naiknya berat badan.

Pure Kentang

Yang terakhir dari 15 makanan penyebab gendut adalah pure kentang yang mengandung 200 kalori hanya dalam setengah mangkuk.

Share

Latest Articles

Ternyata Paracetamol Tidak Boleh Diminum dengan Beberapa Jenis Obat Ini, Wajib Tahu!

Tanda Tanda Perut akan Sixpack dan Contoh Latihan yang Efektif

Mana Lebih Baik, BCAA vs Creatine? Kenali Perbedaannya!

Nutrisi dan Makanan untuk Bulking agar Hasilnya Lebih Optimal

Ternyata Begini Cara Menaikkan Massa Otot Dengan Cepat!

Manfaat dan Rekomendasi Whey Protein untuk Diet Wanita

Article Category