Health

7 Jenis Makanan yang Jadi Pantangan Penyakit Kolesterol

By Natural Farm |

Penderita penyakit tertentu memiliki beberapa pantangan makanan, tak terkecuali penyakit kolesterol. Umumnya, penyakit ini disebabkan oleh konsumsi makanan berlemak yang berlebihan. Oleh sebab itu, pasien dengan penyakit kolesterol sebaiknya menghindari makanan yang berlemak dan mulai menerapkan pola makan yang sehat. Pada artikel berikut telah terangkum apa saja pantangan penyakit kolesterol untuk Anda. Simak baik-baik ya!

Pantangan Penyakit Kolesterol

Pada dasarnya, kolesterol memiliki manfaat bagi tubuh karena bisa memberi kekuatan dan fleksibilitas pada membran sel. Namun, hal ini bisa membahayakan kesehatan dan menyebabkan penyakit kronis apabila kadarnya terlalu tinggi. Jika sudah terlanjur, Anda bisa mengatasi hal ini dengan menghindari berbagai pantangan makanan pada penyakit kolesterol tinggi. Berikut daftar pantangannya yang perlu Anda tahu.

1. Gorengan

Gorengan menjadi salah satu makanan yang pantang dikonsumsi oleh penderita penyakit kolesterol. Jenis makanan ini mengandung kalori tinggi dan juga lemak trans yang mengancam kesehatan tubuh terutama jantung. 

Teknik pengolahan makanan yang memakai minyak goreng, margarin, maupun minyak jelantah sebaiknya dihindari bila memungkinkan. Anda bisa mulai menerapkan pola makan yang sehat dengan mengonsumsi makanan yang direbus atau dikukus.

2. Jeroan

Jeroan hewan pada ayam dan sapi juga menjadi makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi oleh pasien dengan riwayat kolesterol tinggi. Jika Anda nekat menyantap usus, hati, ampela, jantung, hingga otak-otak ayam atau sapi, maka kolesterol jahat di dalam tubuh akan semakin tinggi. Alih-alih memakan jeroan, Anda sebaiknya memilih daging rendah lemak yang lebih aman.

3. Daging Olahan

Sosis, bacon, nugget, dan jenis daging olahan lain juga termasuk dalam kategori makanan yang wajib dihindari oleh penderita penyakit kolesterol. Apabila Anda memakan jenis makanan ini secara berlebihan, risiko terkena penyakit jantung dan kanker juga akan meningkat.

4. Makanan Cepat Saji

Makanan cepat saji kerap dijuluki dengan istilah junk food. Konsumsi jenis makanan ini membuat seseorang rentan terkena penyakit kolesterol, jantung, obesitas, hingga diabetes. Selain itu, menyantap junk food secara berlebihan akan meningkatkan lemak perut, peradangan, dan juga masalah gula darah. Jadi, hentikan kebiasaan menyantap makanan cepat saji mulai dari sekarang demi kesehatan tubuh.

5. Margarin

Banyak orang yang menganggap bahwa margarin dan mentega adalah sama, padahal kenyataannya tidak demikian. Margarin sempat dianggap sebagai bahan alternatif pengganti mentega yang baik untuk kesehatan. Namun faktanya, anggapan itu tidak sepenuhnya benar karena jenis margarin tertentu seperti margarin keras justru mengandung lemak trans yang bisa membahayakan kesehatan jantung. 

6. Kulit Ayam, Sapi, dan Kikil

Kulit ayam menjadi salah satu makanan favorit banyak orang karena kelezatannya yang tiada tara terutama saat digoreng. Sayangnya, makanan ini mengandung lemak jenuh tinggi yang sebaiknya dihindari oleh penderita penyakit kolesterol. Hal ini juga berlaku untuk kulit sapi dan juga kikil.

7. Udang dan Kerang

Beberapa jenis seafood atau makanan laut juga menjadi pantangan penyakit kolesterol. Udang menjadi jenis makanan laut yang punya kadar kolesterol tertinggi dibandingkan dengan jenis seafood lainnya. Namun, jika ingin mengonsumsinya, pastikan porsinya kecil dan diimbangi dengan menyantap sayur dan buah yang banyak. Seafood jenis lainnya yang juga sebaiknya dihindari adalah kerang.

Demikian sekilas informasi penting tentang pantangan penyakit kolesterol yang sebaiknya Anda ketahui. Melalui ulasan di atas, Anda diharapkan lebih bijak dan mawas diri dalam mengonsumsi berbagai jenis makanan yang rentan membahayakan tubuh. Selain menghindari makanan tertentu, Anda juga bisa mengonsumsi suplemen makanan yang bisa bantu turunkan kadar kolesterol dalam darah.

Share

Latest Articles

5 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Efektif di Rumah!

Kenapa Tangan Sering Kesemutan? Cek Penyebab Utamanya!

Rekomendasi Suplemen dan Vitamin Peninggi Badan Anak

5 Cara Mengeluarkan Gas dalam Perut, Cepat dan Aman!

Kenali Penyebab dan Cara Memperbaiki Mood Wanita, Ampuh!

5 Penyebab Nyeri Dada Sebelah Kiri Bawah Payudara Dekat Tulang Rusuk

Article Category