Telur dadar adalah makanan yang mudah proses pembuatannya dan tidak memakan waktu lama. Inilah salah satu alasan yang membuat banyak orang lebih suka makan dengan lauk telur dadar. Namun, tahukah Anda berapa kandungan kalori telur dadar? Dan apakah bagus mengkonsumsi telur dadar setiap hari? Simak selengkapnya di sini!
Cara Menghitung Kalori dalam Telur Dadar
Anda perlu tahu, bahwa 1 butir telur ayam mempunyai 78 kalori. Jadi, saat telur diolah menjadi telur dadar dengan butter atau minyak, kalori di dalamnya akan meningkat sebanyak 50 kalori. Jadi, total kalori telur dadar adalah 128 kalori.
Sedangkan, dalam 1 butir telur rebus kalorinya lebih rendah daripada telur dadar, yaitu hanya 78-80 kalori saja. Hal inilah kenapa olahan telur yang paling sehat bukan telur dadar melainkan telur rebus.
Namun, bukan berarti Anda tidak boleh mengonsumsi telur dadar, Anda tetap bisa mengkonsumsinya, namun dengan kombinasi sayuran yang lebih banyak. Seperti yang Anda tahu, telur dadar adalah menu makanan yang dapat diolah dengan berbagai isian yang beragam.
Apakah Boleh Makan Telur Dadar Setiap Hari?
Mengonsumsi telur dadar apakah boleh setiap hari? Jawabannya adalah boleh, karena telur dadar bisa memenuhi kebutuhan kalori tubuh. Namun ada pengecualian tidak boleh mengonsumsi telur dadar terlalu sering, utamanya bagi mereka yang mengalami masalah kesehatan.
Maksudnya, orang yang sehat boleh mengkonsumsi 1 butir telur utuh per harinya. Tetapi, bagi orang yang mengalami kardiovaskular dan mempunyai kadar kolesterol tinggi sebaiknya tidak mengkonsumsi telur setiap hari.
Penderita tersebut hanya boleh mengonsumsi 3-4 butir telur saja per minggu. Ketika mendadar telur sebaiknya tidak menggunakan minyak atau mentega dan lebih disarankan memakai minyak nabati atau minyak zaitun.
Manfaat Telur Bagi Tubuh
Mengonsumsi telur mempunyai berbagai manfaat bagi tubuh sebagai berikut:
-
Membantu Memperlancar Metabolisme Tubuh
Telur kaya dengan kandungan asam amino yang diperlukan untuk membantu memperlancar metabolisme tubuh. Protein dapat membantu membakar lebih banyak kalori dalam tubuh manusia, sehingga tidak menumpuk menjadi lemak.
-
Murah Harganya
Harga telur lebih murah daripada daging ayam, kambing, atau sapi. Hal inilah kenapa telur banyak dijadikan solusi ketika daging harganya sedang naik. Stok telur jarang kosong dan terus tersedia, jadi jauh dari kata kelangkaan.
-
Cara Pengolahan Mudah
Jika mengolah daging Anda harus membuat bumbu yang cukup ribet, namun dengan mengolah telur Anda tidak perlu ribet membuat bumbu yang banyak. Anda bisa mengolahnya menjadi telur dadar, telur ceplok, atau telur rebus yang paling mudah.
-
Telur Bagus Untuk Diet
Mengonsumsi telur ternyata bagus untuk diet. Penelitian menunjukkan bahwa, selama 8 minggu mengkonsumsi telur ketika sarapan bisa menurunkan berat badan sekitar 65% lebih baik.
Kondisi ini terjadi, karena makan telur bisa membuat perut kenyang lebih lama sehingga konsumsi kalori dalam jumlah berlebih dapat diantisipasi.
-
Mengurangi Risiko Penyumbatan Pembuluh Darah
Telur kaya dengan omega-3, yakni kandungan dalam suatu makanan yang fungsinya untuk mencegah masalah penyumbatan pada pembuluh darah yang terjadi karena penumpukan kolesterol.
Demikianlah penjelasan tentang kalori telur dadar dan manfaatnya untuk kesehatan. Semoga bermanfaat!