Seperti namanya kalkulator masa subur, tidak lain sebuah cara praktis untuk menghitung masa subur seorang wanita, agar potensi kehamilan lebih besar. Dibanding menghitung secara manual, menggunakan alat seperti ini pastinya lebih praktis, dan mempunyai beberapa keuntungan tertentu. Adapun beberapa keuntungan yang akan didapat, antara lain :
1. Akurat menghitung masa subur
Manfaat pertama dari kalkulator masa subur adalah mampu memperkirakan fertility window, atau masa paling subur secara akurat setiap bulannya. Itu artinya Anda tidak perlu lagi, menghitung masa subur setiap bulannya secara manual.
2. Menghitung masa subur secara praktis
Cara menggunakan alat ini juga sangat praktis, dimana Anda hanya perlu mencatat tanggal hari pertama menstruasi / HPHT, atau hari pertama seorang wanita mengalami menstruasi pada bulan sebelumnya. Berikutnya informasikan juga panjang atau lama siklus menstruasi yang dialami.
Umumnya, kalender masa subur memberikan saran, 28 hari, dimana siklus tersebut dianggap sebagai siklus rata rata menstruasi normal untuk seorang wanita, dari rata raya sekitar 21 hingga 35 hari. Berikutnya kalkulator akan mengasumsikan fase luteal (waktu antara ovulasi dan haid pertama) yang akan terjadi selama 14 hari. Berdasarkan informasi tersebut, maka kalkulator akan membuat perkiraan masa subur yang paling mungkin, dan kemungkinan terjadinya ovulasi.
3. Membantu mencegah kehamilan
Selain mampu membantu memprediksi masa subur, dan memperbesar kemungkinan hamil. Penggunaan kalkulator masa subur ini, juga berguna untuk mencegah kehamilan, terutama bagi para pasangan yang ingin menunda kehamilan untuk semntara waktu.
4. Adanya notifikasi masa subur
Saat ini ada beberapa kalkulator masa subur yang sudah dilengkapi dengan notifikasi masa subur. Artinya setelah Anda memberikan informasi tentang perkiraan hari menstruasi awal, pada bulan sebelumnya, dan juga siklus menstruasi per bulannya.
Maka pada bulan kedepannya, kalkulator akan memberikan informasi, berupa waktu masa subur, dan juga puncak ovulasi berlangsung. Selain itu algoritma dari kalkulator tersebut juga akan memberikan informasi tentang mood, vaginal discharge, dan estimasi volume darah yang keluar. Sedikit banyak, hal hal tersebut, penting untuk mempersiapkan kehamilan kelak.
5. Mudah membantu memperkirakan siklus menstruasi berikutnya
Yang menarik, penggunaan kalkulator masa subur tersebut, tidak hanya digunakan untuk memperkirakan masa subur saja, namun secara tidak langsung juga berguna untuk melacak menstruasi pada bulan berikutnya. Artinya Anda mudah untuk memperkirakan tanggal siklus menstruasi pada bulan berikutnya, dimulai.
6. Memberikan informasi kapan waktu berhubungan intim
Setelah memperoleh waktu dan puncak ovulasi, terdapat waktu yang tepat untuk berhubungan intim, dan memperbesar peluang untuk hamil. Adapun waktu yang dianggap paling tepat, dengan kemungkinan besar proses pembuahan akan terjadi, yaitu pada 1 hingga 2 hari sebelum masa ovulasi. Sedangkan puncaknya sendiri, yaitu pada hari ovulasi.
Dengan cara seperti ini, ketika sel telur dilepaskan, maka sel sperma, siap menunggu di bagian saluran sel telur / tuba falopi, untuk dibuahi.
Saat ini tidak sulit untuk menemukan kalkulator masa subur. Anda dapat menemukannya dengan mudah di beberapa aplikasi tentang kehamilan, atau juga di beberapa website yang juga memberikan informasi tentang kehamilan.