Health

Mengenal Kalori Mie Gacoan dan Tips Makan Gacoan saat Diet

By Erwin |

Apakah boleh mengonsumsi Mie Gacoan saat sedang diet? Sebenarnya boleh saja asalkan Anda tetap memperhatikan kalori Mie Gacoan. Pasalnya jumlah berat Mie Gacoan sekitar 300 sampai 400 gram.

Namun jumlah kalori tersebut belum termasuk variasi topping yang Anda pilih, jumlah minyak yang digunakan untuk menggoreng makanan tersebut dan side dish tambahannya. Dengan pertimbangan tersebut, maka kalori Mie Gacoan satu porsi bisa mencapai 500 sampai 700 lebih kalori.

Dengan besaran jumlah kalori tersebut, berpotensi meningkatkan asupan kalori harian apalagi jika Anda tidak latihan fisik cukup di hari tersebut.

Jumlah Kalori Menu Mie Gacoan

Mie Gacoan merupakan makanan cepat saji yang populer di Indonesia. Makanan mie dengan berbagai topping ini menjadi pilihan favorit bagi banyak orang karena rasa lezat dan harganya yang terjangkau.

Namun, konsumsi Mie Gacoan dapat menimbulkan kekhawatiran terkait asupan kalori dan dampaknya terhadap kesehatan, terutama bagi mereka yang sedang menjalani program diet.

Menurut data FatSecret, berikut ini jumlah kalori Mie Gacoan dari setiap menunya, di antaranya sebagai berikut.

Mie Gacoan Level Setan

  • Energi : 621 kalori
  • Lemak : 31,10 gram
  • Protein : 16,70 gram
  • Karbohidrat : 69,30 gram

Mie Gacoan Level Iblis

  • Energi : 661 kalori
  • Lemak : 30,90 gram
  • Protein : 16,70 gram
  • Karbohidrat : 79,00 gram

Mie Gacoan Level Suit

  • Energi : 520 kalori
  • Lemak : 35,00 gram
  • Protein : 18,00 gram
  • Karbohidrat : 34,00 gram

Baca Juga: 5 Rekomendasi Makanan untuk Menurunkan Berat Badan

Tips Makan Gacoan saat Diet

Meskipun Mie Gacoan terkenal sebagai makanan yang tinggi kalori dan rendah nutrisi, masih ada cara untuk menikmatinya dengan bijaksana saat menjalani diet. Berikut beberapa tips yang dapat membantu Anda menikmati Mie Gacoan lebih sehat, di antaranya sebagai berikut:

  • Mempertimbangkan porsi Mie Gacoan dengan porsi secukupnya atau paling kecil untuk mengontrol asupan kalori harian
  • Membawa side dish tambahan berupa sayuran untuk mempertahankan kebutuhan nutrisi dan serat
  • Sebisa mungkin menghindari side dish seperti pangsit siomay, udang rambutan dan udang keju
  • Jika Anda ingin mengonsumsi  side dish tersebut, maka Anda bisa membagi dua 1 porsi Mie Gacoan atau bahkan tidak mengonsumsi Mie Gacoan
  • Mengonsumsi air putih selama makan Mie Gacoan
  • Mengonsumsi suplemen multivitamin khusus untuk diet

Suplemen Multivitamin untuk Bantu Program Diet

Selain mengikuti tips di atas untuk mengonsumsi Mie Gacoan bagi Anda yang sedang mengikuti program diet, hal terpenting lainnya adalah konsisten untuk terus mempertahankan program diet.

Tips lainnya agar program diet Anda tetap aman sekalipun mengonsumsi Mie Gacoan sesekali yaitu dengan mengonsumsi suplemen multivitamin khusus untuk program diet, di antaranya sebagai berikut.

1. Flimty Flimburn

Untuk menjaga program diet Anda, setelah mengonsumsi Mie Gacoan, Anda bisa mengonsumsi Flimty Flimburn 30 menit sebelum makan. Flimty Flimburn disarankan dikonsumsi sebanyak 1 atau 2 kali sehari di waktu sebelum sarapan dan sebelum makan siang.

Untuk mendapatkan hasil maksimal, sebaiknya konsumsi Flimty Flimburn diikuti dengan rutin berolahraga dan mengikuti program diet. Bagi wanita yang sedang hamil dan menyusui tidak dianjurkan mengonsumsi suplemen multivitamin ini.

2. Wellness Slimming Formula

Wellness Slimming Formula diklaim efektif dan efisien untuk menurunkan berat badan. Hal tersebut karena multivitamin ini mengandung Clarinol atau Conjugated Linoleic Acid (CLA). Clarinol merupakan produk CLA yang memiliki tingkat standarisasi paling tinggi sekitar 80% dari produk CLA lainnya.

Anda bisa mengonsumsi Wellnes Slimming  Formula sebanyak 2 softgel per hari atau tergantung anjuran dokter untuk beberapa kasus kesehatan. Multivitamin ini bisa dikonsumsi sebelum atau sesudah makan.

3. Wellness Starch Blocker

Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa kalori Mie Gacoan cukup besar bisa mencapai sekitar 500 sampai 700 kalori dengan tingkat karbohidratnya bisa mencapai 79 gram.

Untuk mengurangi angka karbohidrat di dalam tubuh setelah mengonsumsi Mie Gacoan atau makanan dengan tingkat karbohidrat tinggi bisa minum Wellness Starch Blocker.

Setiap tablet di suplemen multivitamin ini mengandung White Kidney Bean Extract, Garnicia Cambogia, Gymnema sylvestre, Fenugreek Seed dan Vandium di setiap tablet. Kandungan herbal tersebut yang menyeimbangkan dan membantu proses penurunan berat badan.

4. Balans Active - Mixed Berries

Rekomendasi suplemen multivitamin lainnya untuk mensukseskan program diet Anda adalah Balans Active - Mixed Berries. Balans Active merupakan suplemen dalam bentuk minuman fiber atau minuman serat untuk mencukupi kebutuhan serat harian di dalam tubuh.

Balans Active membantu proses penurunan berat badan dengan membuat tubuh Anda merasa kenyang untuk waktu yang lama. Dengan begitu, Anda dapat menurunkan nafsu makan sehingga Anda makan dengan normal dan tetap menjaga kalori dan berat badan ideal tubuh.

Dengan mengikuti tips-tips di atas, Anda dapat memahami kalori Mie Gacoan dan mengonsumsi Mie Gacoan dengan cara yang lebih sehat dan tetap mempertahankan program diet.

Namun, ingatlh bahwa kunci utama dalam mencapai dan mempertahankan berat badan yang sehat adalah dengan mengadopsi pola makan yang seimbang dan gaya hidup aktif secara teratur serta mengonsumsi suplemen multivitamin tambahan.

Untuk menemukan suplemen multivitamin yang aman dan baik untuk kesehatan tubuh, silakan mengunjungi website Natural Farm.

Semoga informasi ini bermanfaat, ya!

 

Referensi:

Share

Latest Articles

Bersepeda Membakar Berapa Kalori? Yuk Cek Jawabannya!

6 Manfaat Pemanasan Sebelum Olahraga, Jangan Disepelekan!

4 Cara Pertolongan Pertama Pada Cedera Olahraga Paling Efektif!

5 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Efektif di Rumah!

Kenapa Tangan Sering Kesemutan? Cek Penyebab Utamanya!

Rekomendasi Suplemen dan Vitamin Peninggi Badan Anak

Article Category