Sedang mencari cara terbaik untuk meningkatkan massa otot yang lebih maksimal? Maka whey protein untuk bulking bisa menjadi solusi yang tepat!
Suplemen olahraga ini diformulasikan secara khusus dengan kandungan protein dan kalori yang lebih tinggi untuk membantu pembentukan otot lebih optimal! Simak rekomendasi produk dan tips memilihnya di artikel berikut!
Pentingnya Whey Protein untuk Bulking
Saat menjalani program bulking, tubuh membutuhkan lebih banyak protein dan karbohidrat untuk membangun otot. Jumlah tersebut seringkali belum bisa dipenuhi hanya dengan mengonsumsi makanan saja, sehingga harus ditambahkan bantuan suplemen olahraga, seperti whey protein.
Selain itu ada beberapa alasan lain mengapa whey protein sangat penting dalam program bulking, di antaranya:
- Sudah diformulasikan dengan asam amino yang membantu meningkatkan performa latihan serta mempercepat pemulihan.
- Mengandung leusin (bagian asam amino) yang mampu membangun dan memaksimalkan pertumbuhan otot bila disertai dengan olahraga.
- Dicerna dan diserap tubuh lebih cepat (fast acting protein).
- Bisa mendapatkan gizi yang kompleks dalam waktu singkat (praktis).
- Berisi kalori berkualitas, sehingga peningkatan massa otot jadi lebih optimal.
Baca Juga: Tips & Cara Menambah Massa Otot dan Mengurangi Lemak
Cara Memilih Whey Protein untuk Bulking
Meskipun whey protein menawarkan banyak manfaat untuk mengoptimalkan pembentukan otot, tidak semua jenisnya cocok untuk bulking.
Sebab banyak produk whey di pasaran saat ini memiliki jumlah kalori rendah, minim karbohidrat, dan kandungan protein sekitar 20-30 gram, yang lebih sesuai untuk program cutting. Oleh karena itu, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan sebelum membelinya, yaitu:
- Pilih whey protein yang dirancang khusus untuk bulking, biasanya disertai dengan label "Gainer" atau "Mass" pada kemasannya.
- Pastikan produk memiliki kandungan protein tinggi, yaitu lebih dari 50 gram per sajian, untuk mendukung pertumbuhan otot secara optimal.
- Pilih whey protein dengan kandungan karbohidrat kompleks yang tinggi, biasanya ditandai dengan jumlah kalori per sajian yang besar untuk mendukung proses bulking secara optimal.
- Pilih produk yang memiliki kandungan protein dan karbohidrat dengan kebutuhan tubuh.
- Pastikan untuk memilih produk whey protein bulking dari merk terpercaya dan terjamin reputasinya.
Rekomendasi Merk Whey Protein Terbaik untuk Bulking
Kunci utama dari memilih whey protein terbaik untuk bulking adalah memastikan kandungan kalori dan protein di dalamnya cukup tinggi.
Sebab untuk bisa membangun otot, Anda membutuhkan kalori dan protein sebagai tambahan energi untuk bisa mencapai target dengan lebih cepat. Saat ini, ada beberapa merk whey protein yang memang diformulasikan secara khusus untuk bulking, diantaranya adalah:
1. BSN True Mass
BSN True Mass adalah suplemen olahraga dengan kandungan whey protein tinggi yang dirancang khusus untuk mendukung program bulking dan pembentukan massa otot. Bagaimana tidak? suplemen ini diformulasikan dengan ratio protein karbohidrat sebesar 4:1, yaitu dengan kandungan 50 gram protein dan 214 gram karbohidrat.
Kandungan karbohidratnya pun berasal dari sumber kompleks, sehingga memberikan rasa kenyang lebih lama. Dengan 1.220 kkal per sajian, BSN True Mass menjadi pilihan ideal bagi Anda yang memiliki tubuh kurus tetapi ingin meningkatkan massa otot dengan kalori yang berkualitas.
Tak hanya itu, suplemen ini juga mengandung 11 gram BCAA (Branched Chain Amino Acid Chelate) dan 24 gram asam amino esensial, yang berperan dalam mendukung pembentukan otot sekaligus mempercepat pemulihan setelah latihan olahraga yang intensif. Pilihan rasanya juga beragam dan bisa Anda pilih sesuai kebutuhan, yaitu strawberry, chocolate, dan vanilla.
2. Optimum Nutrition Serious Mass
Optimum Nutrition Serious Mass juga hadir sebagai suplemen tinggi protein dan kalori yang dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian Anda.
Dengan 1.250 kalori, 50 gram protein, 250 gram karbohidrat, serta 25 jenis vitamin dan mineral esensial, suplemen ini tidak hanya mampu meningkatkan asupan kalori tetapi juga mendukung pembentukan massa otot secara optimal.
Kandungan proteinnya yang tinggi membantu mempercepat pemulihan otot, sementara karbohidratnya berperan dalam meningkatkan energi untuk aktivitas sehari-hari, sekaligus mendukung intensitas latihan angkat beban yang lebih maksimal.
3. Optimum Nutrition Pro Complex Gainer
Selain Serious Mass, Optimum Nutrition juga menawarkan Pro Complex Gainer sebagai pilihan whey protein untuk bulking. Suplemen ini mengandung 60 gram protein dan 85 gram karbohidrat dengan jumlah kalori yang lebih rendah, yaitu 650 kkal per sajian.
Formulasi ini menjadikannya pilihan ideal bagi pemula yang ingin meningkatkan massa otot tanpa khawatir asupan kalori berlebihan. Jangan khawatir, suplemen ini hadir dengan campuran protein lengkap, mulai dari protein concentrate, hydro whey, dan isolate, kasein, serta albumin telur, menjadikan asupannya berkualitas dan penuh gizi.
Kombinasi ini membantu pembentukan otot yang optimal, terutama jika dikombinasikan dengan latihan progresif, serta mempercepat pemulihan setelah berolahraga.
Demikianlah berbagai rekomendasi whey protein untuk bulking sekaligus tips untuk memilih produk yang tepat. Jangan sampai ketinggalan! Dapatkan berbagai suplemen whey protein berkualitas hanya di website Natural Farm dan mulai perjalanan bulking Anda sekarang. Stok terbatas, buruan cek sebelum kehabisan!