Health

Pengertian, Penyebab, Gejala Dan Cara Mengatasi Cacar Air

By Erwin |

Mungkin diluaran sana banyak yang bertanya apakah cacar air boleh mandi. Pertanyaan ini sebenarnya sangat wajar mengingat cacar air membuat badan muncul bentol - bentol yang berisi cairan dimana ketika cairan tersebut pecah tentu akan terasa pedih. Sehingga banyak yang berpikir ketika menderita penyakit yang satu ini tidak perlu mandi. Benarkah demikian?

Pengertian, Penyebab Dan Gejala Cacar Air

Sebelum mengetahui tentang apakah cacar air boleh mandi, maka terlebih dahulu anda perlu mengetahui tentang apa itu cacar air dan apa yang menjadi penyebab serta ciri atau gejalanya.

Pada dasarnya cacar air merupakan sebuah kondisi dimana penderitanya mengalami bentol - bentol, baik itu dibeberapa bagian tubuh maupun sekujur tubuh. Bentol tersebut berisi cairan bening yang jika pecah akan terasa perih dan menular di bagian tubuh lain yang terkena cairan tersebut.

Penyakit ini umumnya menyerang anak - anak yang usianya masih dibawah 12 tahun. Faktor pemicunya adalah virus yang diberi nama dengan virus Varicella zoster. Dimana penularannya bisa melalui beberapa cara seperti kontak langsung (menyentuh) cairan yang berasal dari bentol tersebut. Atau bisa juga dari percikan ludah.

Biasanya penderita cacar air akan mulai menunjukkan gejala seperti :

1. Pusing

2. Demam

3. Lemas

4. Sakit pada tenggorokan

5. Tidak nafsu makan

6. Muncul bentol - bentol berisi cairan pada tubuh

Jika mengalami gejala yang telah disebutkan diatas, terlebih jika sudah muncul bentol maka ada baiknya segera pergi ke dokter agar segera diberikan pertolongan medis.

Cara Mengatasi Cacar Air

Jika diatas sudah dijelaskan tentang apa itu penyakit cacar air, faktor apa saja yang menjadi pemicunya serta gejala apa sajakah yang muncul ketika menderita cacar air ini, maka berikutnya tentu anda harus mengetahui bagaimana cara penangannya.

Jika anda mengalami cacar air, maka sebaiknya anda melakukan beberapa tips penanganan dibawah ini.

1. Istirahat total dirumah dan memisahkan diri dari anggota keluarga lain agar tidak menular

2. Pisahkan alat makan dan perabotan yang dipakai

3. Gunakan pakaian yang berbahan lembut dan longgar

4. Hindari menggaruk bentol agar tidak terjadi luka

5. Potong kuku agar tidak terkontaminasi virus ketika digunakan untuk memegang bentol pada kulit

6. Rutin mencuci tangan menggunakan sabun setelah memegang area cacar air

7. Gunakan desinfektan untuk membersihkan peralatan yang anda gunakan serta area rumah yang anda tempati secara rutin

8. Mandi menggunakan air hangat lebih dari sekali dalam sehari

9. Gunakan sabun yang lembut dan tidak banyak busa

10. Keringkan tubuh dengan handuk berbahan lembut dengan cara ditepuk lalu segara cuci handuk yang anda gunakan tersebut

11. Gunakan salep setelah mandi untuk mengurangi gatal

12. Periksakan diri ke dokter jika tidak kunjung membaik

Dari apa yang sudah dijelaskan diatas maka sudah sangat jelas bahwa jawaban dari pertanyaan apakah cacar air boleh mandi adalah boleh. Namun disarankan menggunakan air hangat dan sabun mandi yang sifatnya gentle dikulit. Dengan mandi secara teratur justru akan menghilangkan kotoran yang menumpuk di kulit serta sekaligus dapat mengurangi rasa gatal dikulit.

Semoga informasi mengenai apakah cacar air boleh mandi yang telah disampaikan diatas bermanfaat.

Share

Latest Articles

Ternyata Paracetamol Tidak Boleh Diminum dengan Beberapa Jenis Obat Ini, Wajib Tahu!

Tanda Tanda Perut akan Sixpack dan Contoh Latihan yang Efektif

Mana Lebih Baik, BCAA vs Creatine? Kenali Perbedaannya!

Nutrisi dan Makanan untuk Bulking agar Hasilnya Lebih Optimal

Ternyata Begini Cara Menaikkan Massa Otot Dengan Cepat!

Manfaat dan Rekomendasi Whey Protein untuk Diet Wanita

Article Category