Health

Orang Tua Wajib Tahu, Inilah Aneka Vitamin Anak yang Bagus untuk Dikonsumsi Sehari – hari!

By Erwin |

Rata – rata, hampir sebagian besar orang tua menginginkan agar pertumbuhan dan kesehatan anak – anak berjalan dengan baik dan optimal. Salah satu cara yang bisa dilakukan disini, yakni dengan mencukupi kebutuhan vitamin anak yang bagus dalam membantu mendukung imunitas dan memicu perkembangan tubuh yang sehat di dalamnya. Penasaran apa saja jenis – jenis vitamin anak yang perlu dikonsumsi sehari – hari, cari tahu jawabannya di ulasan berikut ini.   

Daftar vitamin yang bagus untuk pertumbuhan dan kesehatan anak

Dalam memenuhi kebutuhan nutrisi harian anak – anak, penting bagi orang tua untuk memilih vitamin dari bahan – bahan alami yang aman bagi tubuh. Yang mana disini dikatakan, bahwa vitamin tersebut bisa dengan mudah diperoleh dari sumber hewani maupun nabati sesuai dengan nutrisi yang terkandung di dalamnya. Mengenai beberapa jenis vitamin yang bagus dalam membantu pertumbuhan dan kesehatan anak, di antaranya sebagai berikut. 

1. Vitamin A

Jenis vitamin pertama yang wajib dikonsumsi oleh anak – anak, yakni ada vitamin A yang diperoleh dari wortel, mangga, hati hewan, bayam, alpukat dan lain – lain. Mengkonsumsi vitamin A, sangat penting dalam membantu menjaga kesehatan mata, meningkatkan pertumbuhan & perkembangan sel tubuh serta meningkatkan fungsi imunitas anak. Disini, Anda bisa mencukupi kebutuhan vitamin A dengan buah – buahan dan sayur – sayuran sebagai menu camilan sehat. 

2. Vitamin B kompleks

Berikutnya, ada vitamin B kompleks yang bisa Anda peroleh dari beberapa jenis biji – bijian, kacang – kacangan, telur, sayuran hijau, daging, susu dan ikan. Mencukupi kebutuhan vitamin B kompleks pada anak, dipercaya dapat memberikan banyak manfaat seperti meningkatkan fungsi saraf tubuh, meningkatkan sistem metabolisme energi dan membantu pembentukan sel darah. Kendati demikian, pastikan Anda mengenali terlebih dahulu jenis makanan yang bisa dikonsumsi anak agar tidak menyebabkan alergi.

3. Vitamin C

Vitamin anak yang bagus selanjutnya, yakni ada vitamin C yang terdapat pada beberapa buah dan sayur seperti strawberry, mangga, nanas, melon, paprika, tomat dan brokoli. Manfaat vitamin C bagi anak, yakni dapat meningkatkan sistem imunitas, mempercepat penyembuhan luka dan penyerapan zat besi dalam tubuh. Anda bisa menyajikan beberapa sumber vitamin C tersebut dalam bentuk jus buah ataupun sebagai camilan sehat.

4. Vitamin D

Terakhir, ada vitamin D yang bisa kita dapatkan secara alami dari paparan sinar matahari maupun dengan mengonsumsi makanan tertentu. Baik itu seperti telur, ikan salmon, minyak ikan, jamur, hati, susu dan lain – lain. Dengan mengonsumsi vitamin D, maka dapat membantu dalam meningkatkan daya tahan tubuh anak, menjaga kesehatan gigi & mulut dan masih banyak lagi manfaat penting lainnya. 

Demikianlah tadi beberapa jenis vitamin anak yang bagus untuk dikonsumsi sehari – hari, agar membantu meningkatkan pertumbuhan dan kesehatan anak lebih optimal. 

Share

Latest Articles

Cari Tahu Ciri Ciri Pria Subur Secara Fisik dan Waktu Terbaiknya!

4 Cara Menghitung Masa Subur Wanita Serta Manfaatnya!

Cara Menghitung & Mencapai Berat Badan Ideal Wanita, Efektif!

5 Cara Menghitung Usia Kehamilan Akurat, Jangan Sampai Salah!

8 Contoh Olahraga Kardio Efektif untuk Kesehatan Jantung, Anti Ribet!

9 Cara Mengatasi Sakit di Bawah Perut di Atas Kemaluan Beserta Penyebabnya!

Article Category